Sabtu, 31 Oktober 2015

Setting Kertas Struk untuk Printer LX-300

Biasanya ukuran kertas, yaitu A3, A4,... itu ukuran yang lazim dipakai. Namun, bagaimana jika kita ingin mencetak struk ? bukankah ukuran kertas struk itu kecil dan tidak ada dalam daftar ukuran kertas standar. Nah, kali ini ada cara sederhana bagaimana membuat ukuran kertas yang tidak lazim tersebut (kertas Struk). Caranya adalah:

1. Buka Startmenu->Control Panel->Printers and Faxes
2. Klik kanan pada area kosong, pilih Server Properties
3. Setelah itu muncul kotak dialog seperti dibawah


4. Ceklist Create a New form. Isi form name  (nama ini nanti yang akan muncul  pada saat memilih ukuran kertas) contohnya disini aku pake Struk
5. Pada Units, pilih Metric. Isikan Width, Height, Left, Right, Top, Bottom
6. Jika sudah selesai klik Save Form - OK
nah selanjutnya kita pindah ke printer pilihan default kita misalnya printer EPSON LX-300
7. Klik kanan printer EPSON LX-300 -> Printing Preferences maka akan keluar kotak dialog seperti ini :

8. Klik tombol Advance... maka akan keluar kotak dialog berikut ini :

9. Ubah Paper Size ke ukuran kertas yang kita buat tadi, jika selesai tekan OK

Sekian Penjelasannya Semoga bermanfaat...!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar